Mendeteksi Potential Buyer Di Saat Chat Whatsapp

Irfan Juniyanto

Cara Menggandakan Nomor Whatsapp (1)

Sharing kali ini saya akan membahas sesuatu yang sangat penting untuk Anda pemain Whatsapp marketing, yaitu tentang mendeteksi pembeli potensial di Whatsapp.

Pernahkan ngalamin chat masuk bertubi-tubi saat beriklan di facebook dan google? Ga tau mau prioritaskan siapa? Mana yang seriusan mau beli, mana yang kepo doang?

Atau Anda pengguna tools blast, yang sekali kirim pesan langsung ke ribuan nomor dan banjir feedback ga tau mana dulu yang perlu di tangkis?

Tenang saja, hampir setiap hari saya berhadapan dengan hal beginian. Aktifitas ini berjalan sudah lebih dari dua tahun.

Saya dibombardir dengan chat Whatsapp yang datang dari facebook ads, broadcast whatsapp, visitor website dan kanal organik lainnya.

Semua muara chat ke nomor saya.

Dulu, saya kehabisan tenaga untuk hadapin pertanyaan dari mereka semua, wal hasil orang chat serius (potential buyer) malah lepas karena ga dilayani dengan baik, malah saya menghabiskan waktu dengan manusia BT BG (Banyak Tanya, Beli Gak).

Alhamdulillah saya menemukan formula yang insya Allah bisa bisa Anda terapkan juga pada bisnis dan tim Anda, sehingga presentasi closing semakin tinggi.

Formula Kata-Kata Balas Cepat Whatsapp

Judulnya emang gak keren ya. Soalnya saya gak tau mau nama formula ini apa, jika Anda punya nama yang bagus, tinggalkan di komentar ya. Biar saya ganti nama formulanya.

Kita akan bermain kata-kata atau lebih tepatnya mengandalkan pertanyaan untuk memfilter semua chat yang masuk.

Cara ini membutuhkan bantuan dari aplikasi Whatsapp Bisnis, Anda akan memaksimalkan fitur balas cepat pada aplikasi tersebut.

Jadi semua skrip pertanyaan di simpan pada fitur balas cepat ini, sehingga Anda gak perlu lagi ketik manual satu persatu, kribo jari lo.

Jadi sebaiknya pakai Whatsapp bisnis ya, untuk teknik kali ini.

1/ Pertanyaan Basa Basi Penting

Mungkin Anda secara tidak sadar sudah melakukannya, tapi gak sadar bahwa pertanyaan ini penting banget diawal untuk memfilter pembeli potensial dan netizen iseng doang.

Urutan pertanyaan mesti benar ya, mesti baku jangan di tukar.

  • Langsung Skak Dengan Tanya Nama
    Apapun pesan awal yang masuk, Anda langsung tanyakan “Iya, dengan siapa” Mereka wajib ngasih nama, jika gak, kejar sampai ngasih nama atau abaikan saja.
  • Boleh Tau Dapat Informasi Dari Mana?
    Ini penting, bukan sekedar biar Anda tau sumber traffic datang dari mana, tapi memvalidasi keseriusan dia pada produk yang di cari
  • Baru Tanyakan, Ada yang Bisa di Bantu?
    Biasanya Anda tanyakan ini di awal kan? tanya ini paling akhir pada pertanyaan basa basi Anda.

2/ Validasi Orang Tersebut

Audiens Indonesia gak semuanya smart buyer, bahkan hampir sebagian besar dari mereka gak baca dulu penawaran yang Anda berikan pada iklan atau landing page penawaran Anda.

Rata-rata mereka langsung tekan tombol chat, gak liat dulu apakah produk yang Anda tawarkan mampu mereka jangkau harganya atau tidak.

Jadi penting untuk mengenal orang tersebut lewat beberapa pertanyaan, saya gak akan berikan skrip, karena memang tiap bisnis/produk beda pertanyaannya.

Saya kasi contoh kasus aja.

Saya jualan jasa iklan facebook Ads, budget minimal yang ngiklan untuk di setor ke FB doang itu 10jt.

Jika yang masuk pebisnis pemula, maka budget itu akan sulit di jangkau.

Jadi saya memberikan pertanyaan kurang labih seputaran ini.

  • Bisnisnya yang mau di iklankan Apa?
  • Bisnis sudah jalan berapa lama?
  • Boleh tau Anda sebagai Owner, Distributor, Agen, Reseller dll

Dari sini Anda mulai bisa punya gambaran tentang kapasitas bayar mereka terhadap produk yang Anda tawarkan, sehingga Anda bisa melakukan segera mengarahkan mereka kemana.

Jika Anda rasa mereka cukup berat membeli produk tersebut, Anda bisa menawarkan dengan produk lain yang lebih murah.

Hal ini agar setiap leads yang masuk ke Whatsapp Anda tidak sia-sia.

3/ Skak Mat

Meskipun diatas sudah kita tau mengenai kapasitas bayar mereka, tapi sebaiknya jangan terlalu terburu-buru untuk mengabaikan chat dari mereka.

Lakukan satu filtering lagi untuk memastikan.

Anda harus melakukan skak mat dengan langsung memberikan informasi harga produk tersebut, biasaya setelah sadar dengan harganya mereka pasti langsung mundur cantik, bahkan tak membalas pesan whatsapp lagi.

Nah cukup hanya dengan menerapkan 3 langkah ini dalam pertanyaan Anda, sudah cukup memfilter mana buyer potensial (serius beli) mana yang iseng-iseng aja.

Hal ini akan sangat mengefisienkan CS Anda dan lebih fokus ke mereka yang serius beli. Abaikan chat yang tidak memenuhi 3 standar diatas.

Semoga tips ini bermanfaat.


Gabung komunitas Marketer di WhatsApp dan Telegram saya untuk diskusi lebih lanjut.

Bagikan:

Tags

Irfan Juniyanto

Seorang marketing offlline yang sudah move on ke online, tertarik dengan hal-hal yang baru. Gabung Newsletter Saya

Tinggalkan komentar